Kekuatan Udara Rusia tampaknya kini mulai kembali menggeliat. Kamis (18/1),
Tu-160 Blackjack.
foto: rian.ruPanglima Angkatan Udara Rusia Jenderal Vladimir Mikhailov mengatakan, bahwa AU Rusia kini tengah memodernisasi pesawat-pesawat pembom strategis yang telah dimiliki. Pesawat dimaksud meliputi Tu-160 Blackjack, Tu-22 Blinder, dan Tu-95 Bear.
"Setiap tiga tahun, AU Rusia ke depan akan menerima dua pembom strategis hasil upgrade dan modernisasi," ujarnya sebagaimana dikutip Ria Novosti. Ia juga menjelaskan, modernisasi Tu-160 telah dimulai sejak tahun 2006 lalu. Satu dari beberapa yang dimodernisasi adalah elektronika pesawat yang dinilai sudah usang. "Kini, hasilnya cukup memuaskan," kata Mikhailov.
Dalam catatan beberapa sumber di internet, AU Rusia saat ini mengoperasikan kurang lebih 14 pembom Tu-160. Pesawat berbadan dan bersayap panjang ini cukup fenomenal. Bentuknya mirip pembom B-1B Lancer milik Amerika namun berukuran lebih besar dan terbang lebih cepat.
Tu-160 terbang pertama kali pada 19 Desember 1981. Ditenagai oleh empat mesin turbofan afterburner dan melesat dalam kecepatan Mach 2+. Jelajah terbang mencapai 12.300 kilometer (7.640 mil) dan mampu mengangkut 40.000 kg persenjataan termasuk rudal-rudal nuklir.
Thursday, April 3, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment